Jika anda seorang pengguna komputer, pasti anda tau apa itu hardisk ? Harddisk adalah media penyimpanan data pada komputer, baik data sistem, aplikasi maupun data lain. Harddisk ini penting loh, karena di bagian sinilah tersimpan berbagai informasi dan data - data anda.
Harddisk termasuk komponen komputer yang rentan terhadap kerusakan, nah
kali ini kowandy.com akan berbagi seputar tips agar harddisk awet/tahan
lama.
Inilah Tips Merawat Harddisk agar Tahan Lama
1. Pastikan Asupan Listrik Memenuhi dan Stabil
Musuh utama harddisk adalah listrik yang tidak stabil. Secara umum
suplai voltase listrik ke dalam sistem PC yang normal adalah antara 180 -
230 volt. Namun terkadang asupan voltase listrik dari PLN tidak
memenuhi standar tersebut, maka solusinya adalah menggunakan stabilizer
untuk menaikan voltase sesuai dengan tuntutan komputer. Kerusakan yang
sering terjadi pada harddisk adalah disebabkan oleh listrik yang mati
mendadak dan voltase yang tidak memenuhi, maka dari itu pastikan voltase
listrik anda memenuhi standar yang dibutuhkan komputer
2. Biasakan Mematikan Komputer Secara Benar
Mematikan komputer secara benar yaitu sesuai urutan perintah yang umum.
Melalui menu Shut Down atau Turn Off. Jangan mematikan komputer dengan
mencabut kabel listrik, mematikan stabilizer atau menekan tombol power
pada CPU. Karena mematikan komputer dengan cara ini memberikan efek yang
tidak baik pada harddisk, bayangkan saja kepingan harddisk yang sedang
berputar cepat, tiba - tiba dihentikan secara paksa. Mobil yang di rem
mendadak saja, bannya pasti akan mengalami aus, apalagi harddisk
3. Lakukan Sancdisk dan Defrag Secara Berkala
Sancdisk adalah suatu progam untuk mengecek dan memeriksa apakah terjadi
kerusakan pada harddisk atau tidak, sekaligus memperbaikinya. Defrag
adalah untuk melakukan penataan ulang file, sektor, track, dan cluster
pada harddisk, sehingga terkelompok secara teratur berdasarkan logika
penataan tertentu